Archive for Bisnis

Tips Membangkitkan Potensi Diri

Tips Membangkitkan Potensi Diri

Tips Membangkitkan Potensi diri – Tidak dapat disangkal bahwa saat ini banyak orang yang bercita-cita untuk bekerja di perusahaan tertentu atau mendaftar sebagai pegawai negeri.

Hanya saja, dari sekian banyak cita-cita, terkadang hanya tempat untuk mengejar gengsi tanpa memikirkan keberadaan kemampuan asli seseorang.

Sehingga tidak jarang orang yang pernah bekerja di salah satu perusahaan yang diinginkan terkadang merasa terbebani dengan pekerjaan yang diberikan.

Hal ini jelas terkait erat dengan ketidaksesuaian antara pekerjaan dan potensi diri. Jadi pekerjaan menjadi beban untuk mendapatkan uang.

Nah, jika Anda baru saja lulus, ada baiknya untuk mengetahui apa saja bakat Anda agar nantinya bisa dijadikan sebagai keahlian di dunia kerja.

Berikut adalah tips untuk menggali potensi Anda untuk mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan bakat dan minat Anda.

Tips Menggali Bakat Pribadi Untuk Mendapatkan Gairah yang Sesuai Dengan Pekerjaan

Dalam beberapa kasus tidak jarang orang bekerja hanya untuk mencari uang atau penghasilan tanpa memperhatikan kesesuaiannya dengan kemampuannya.

Bagi Anda yang baru saja lulus, Anda harus terlebih dahulu mencari dan menggali potensi diri Anda agar dapat menemukan pekerjaan yang tepat di masa depan. Berikut adalah tipsnya.

Temukan aktivitas apa yang Anda suka

Pertama-tama, tentu saja, Anda perlu mengetahui hal atau kegiatan mana yang paling Anda sukai. Tulis semuanya di daftar.

Setelah Anda selesai melakukannya, filter beberapa aktivitas ini yang sesuai dengan dunia kerja. Misalnya, jika Anda suka menulis dan membaca, maka Anda bisa menjadi penulis.

Atau, jika Anda suka menggambar, Anda bisa memfokuskannya pada bidang desain grafis. Sehingga Anda memiliki kesempatan untuk menjadi seorang desainer grafis di masa depan.

Dari proses ini setidaknya Anda bisa memperkirakan talenta apa yang Anda miliki sehingga bisa dikembangkan untuk dijadikan modal keahlian di berbagai industri yang sesuai.

Asah hobimu yang paling membuatmu nyaman

Jika Anda kesulitan mencari tahu kegiatan apa yang sering Anda lakukan, coba cari tahu apa hobi Anda.

Karena hobi biasanya sangat dekat dengan bakat Anda sendiri. Jadi jika bisa mengembangkan hobi tentunya bisa menjadi bekal dalam dunia kerja di masa depan.

Jika Anda memiliki banyak hobi, tuliskan dalam daftar, mulai dari yang paling Anda sukai. Kemudian filter semua hobi ini dan pilih yang paling Anda sukai.

Cobalah melamar pekerjaan freelance

Pekerjaan freelance? Apa hubungannya dengan bakat? Jangan terburu-buru. Pekerjaan freelance juga dapat digunakan di sini sebagai indikator untuk menemukan bakat terpendam Anda.

Cobalah melamar pekerjaan lepas, apa pun itu. Kemudian, dari berbagai pekerjaan, ambil pekerjaan di bidang apa pun yang Anda rasa kompeten dan berpengetahuan luas.

Misalnya, jika Anda merasa nyaman bekerja sebagai penulis konten lepas, maka sangat mungkin bakat Anda terletak pada dunia menulis.

Ini juga berlaku untuk freelance jika Anda bekerja sebagai karyawan paruh waktu di sebuah restoran. Kalau nyaman, kemungkinan ada talent di bidang service/customer service.

Tanya orang lain

Sesekali Anda bisa bertanya kepada orang lain, seperti saudara, orang tua, atau teman, apa salah satu kelebihan Anda.

Karena biasanya penilaian orang lain bisa menjadi tolak ukur Anda untuk mengetahui/mengenali potensi keahlian dalam diri Anda.

Oleh karena itu, langkah ini dapat dijadikan pedoman bagi Anda sebagai lulusan baru yang menginginkan pekerjaan yang sesuai.

Oke teman-teman, itulah beberapa cara atau Tips Membangkitkan Potensi diri diri yang bisa dicoba untuk diterapkan sebagai langkah mengenali potensi/kemampuan. Sehingga bisa dijadikan sebagai skill yang banyak dicari di dunia kerja.

Oh ya, mau info terbaru tentang Lowongan Kerja? Silahkan lihat di https://jobster.id/.

Pintu otomatis kaca

Kekurangan dan Kelebihan Pintu Otomatis Kaca

Pintu otomatis kaca memang sedang banyak diminati saat ini. Biasanya penggunaan pintu ada pada bangunan yang memiliki tingkat aktivitas keluar dan masuk yang cukup tinggi, seperti rumah sakit, hotel, pusat perbelanjaan dan juga bandara.

Selain itu, ternyata pintu ini juga memiliki berbagai kelebihan. Lalu apa sajakah kelebihan yang dimiliki pintu tersebut? Dan apakah pintu tersebut tidak ada kekurangan sama sekali? Kebetulan sekali, di artikel kali ini akan membahas hal tersebut.

Kelebihan Pintu Otomatis Kaca

Pintu otomatis yang terbuat dari kaca memiliki kelebihan dibandingkan dengan pintu manual. Berikut ini ada beberapa kelebihan dari pintu otomatis:

1. Lebih Elegan dan Mewah

Banyak bangunan atau gedung yang memilih untuk menggunakan pintu otomatis. Bangunan dan gedung tersebut, seperti gedung perkantoran, hotel, rumah sakit dan juga bandara. Pintu otomatis banyak dipilih untuk bangunan atau gedung tersebut karena memberikan kesan yang mewah dan elegan.

2. Aman dan Higienis

Kelebihan dari pintu tersebut yang kedua adalah dalam tingkat keamanannya. Hal ini karena seseorang tidak perlu menarik atau mendorong pintu untuk membukanya. Dengan begitu, aktivitas memegang pintu yang penuh bakteri akan berkurang dan juga kemungkinan pintu rusak pada saat digunakan juga lebih besar.

3. Pencahayaan yang Tinggi

Selanjutnya, karena menggunakan bahan dari kaca, pintu ini juga dapat memberikan pencahayaan yang cukup ke dalam ruangan sehingga lebih cerah.

Kekurangan Pintu Otomatis Kaca

Meskipun memiliki berbagai kelebihan, ternyata pintu otomatis juga memiliki kekurangan. Berikut ini adalah kekurangan dari pintu otomatis:

1. Biaya Lebih Tinggi

Pintu otomatis ternyata memang memiliki biaya yang lebih tinggi dibandingkan dengan pintu manual lainnya. Hal ini tentu karena mesin yang digunakan cukup rumit serta pemasangan yang tidak bisa sembarangan.

2. Pemasangan yang Cukup Rumit

Karena alat tersebut berbeda dengan alat yang digunakan untuk pemasangan pintu manual, pemasangannya juga cukup sulit. Oleh karena itu, penting sekali untuk memasang pintu otomatis dengan seseorang yang memang berpengalaman.

Itu tadi adalah berbagai kelebihan dan kekurangan dari pintu otomatis kaca. Jika Anda ingin mencari pintu otomatis dengan berbagai banyak pilihan serta pemasangan yang tepat bisa langsung cek di website https://selaraslawangsewu.com.

website bisnis Indonesia

Tips Jitu Menjalankan Bisnis Kuliner Online

Bisnis kuliner diminati sebagian orang karena keuntungan yang bisa diperoleh dari bisnis ini lumayan besar. Anda bisa menemukan macam-macam bisnis kuliner dari website bisnis Indonesia. Disamping keuntungan yang didapat cukup besar, bisnis kuliner memiliki risiko yaitu tidak tahan lama.

Jika takut dengan risikonya, ada alternatif lain yaitu dijual secara online. Anda hanya membuat masakan sesuai jumlah pesanan yang masuk jadi tidak perlu takut ada sisa makanan yang tidak laku.

Tips Menjalankan Bisnis Kuliner Online

Supaya bisnis kuliner berjalan lancar, ada beberapa tips yang bisa Anda ikuti sebagai berikut:

1.     Mendaftar di Platform Pesan Antar Makanan

Di Indonesia sudah ada beberapa platform pesan antar makanan yang bisa Anda coba seperti:

  • GoFood
  • GrabFood
  • ShopeeFood

2.     Aktif di Media Sosial yang Anda Miliki

Anda bisa melakukan promosi di media sosial yang Anda miliki seperti Facebook dan Instagram. Banyak fitur di aplikasi tersebut yang bisa Anda manfaatkan misalnya Instagram story yang bisa membuat unggahan Anda semakin menarik.

3.     Membuat Foto Produk yang Menarik

Buatlah foto produk makanan Anda yang bisa menggugah selera orang yang melihatnya. Jika memiliki dana lebih, Anda bisa memanfaatkan jasa foto profesional agar produk Anda terlihat semakin menarik di mata konsumen.

Anda bisa mencari contoh foto kuliner yang bagus seperti apa melalui website bisnis Indonesia terkini.

4.     Selalu Membuat Menu Terbaru

Menu yang hanya itu-itu saja akan membuat konsumen cepat bosan dan bisa beralih kepada kompetitor Anda. Anda bisa membuat menu makanan yang belum pernah dibuat orang lain tapi harus didukung dengan cita rasa yang enak.

5.     Sering Mengadakan Promo

Anda bisa mengadakan promo yang menarik secara berkala misalnya setiap hari senin dengan syarat dan ketentuan berlaku. Pastikan Anda sudah menghitung keuntungan dari promo tersebut dan jangan sampai rugi.

6.     Mengikuti Acara Bazar Makanan

Bazar Online diadakan oleh marketplace di hari-hari spesial seperti tahun baru, hari kemerdekaan, hari raya dan hari-hari spesial lainnya. 

Manfaatkan momen tersebut dengan membuat promo yang menarik supaya konsumen tertarik membeli produk Anda. Temukan momen atau hari yang tepat untuk mempromosikan produk Anda.

7.     Melakukan Endorsement pada Influencer

Pilih influencer yang sudah memiliki pengalaman dalam review produk kuliner. Hal tersebut berpengaruh dalam menarik pelanggan baru.

Sudahkah Anda paham dengan website bisnis Indonesia kuliner tersebut? Jika Anda ingin mendapatkan beragam informasi aktual dan terpercaya dari seluruh penjuru dunia, Anda dapat mengunjungi website resmi SWA Magazine hanya di https://swa.co.id/.

macam-macam hak cipta

Macam-Macam Hak Cipta Serta Tujuannya

Apa itu hak cipta? Hak cipta merupakan hak eksklusif yang didapatkan pencipta dari sebuah karya untuk mendapatkan perlindungan atas karyanya tersebut tanpa mengurangi pembatasan yang sesuai dengan aturan undang-undang yang berlaku. Dalam artikel ini akan dibahas mengenai macam-macam hak cipta hingga tujuannya.

Macam-Macam Hak Cipta

Berdasarkan hukum yang berlaku yaitu Pasal 58 sampai 60 Undang-Undang Hak Cipta, ada beberapa macam-macam hak cipta yang dilindungi yaitu sebagai berikut:

1. Hak cipta tanpa batas

Ekspresi budaya tradisional yang dipegang negara termasuk karya yang memiliki hak cipta tanpa batas waktu atau seumur hidup.

2. Hak cipta seumur hidup ditambah 70 tahun

Beberapa ciptaan yang memiliki hak cipta seumur hidup dan ditambah lagi 70 tahun setelah penciptanya meninggal ada beberapa seperti yang dijelaskan dalam Pasal 58 ayat (1) UU Hak Cipta yaitu:

  • Buku, pamflet, dan semua karya tulis
  • Ceramah, kuliah, pidato, dan ciptaan yang sejenis
  • Musik atau lagu atau tanpa teks
  • Alat peraga yang digunakan untuk kebutuhan ilmu pengetahuan dan pendidikan
  • Drama musikal, tari, drama, pewayangan, pantomim dan koreografi
  • Karya seni rupa dengan segala bentuk seperti lukisan, seni pahat, kaligrafi, gambar, kolase atau patung
  • Karya arsitektur
  • Karya seni batik atau motif sejenisnya
  • Peta

3. Hak cipta 50 tahun

Selanjutnya dalam Pasal 59 ayat (2) UU Hak Cipta dijelaskan beberapa ciptaan yang memiliki perlindungan 50 tahun, seperti:

  • Karya fotografi
  • Potret
  • Karya sinematografi
  • Permainan video
  • Program komputer
  • Perwajahan karya tulis
  • Adaptasi, terjemahan, aransemen, transformasi atau modifikasi budaya tradisional.
  • Kompilasi ekspresi budaya tradisional
  • Kompilasi ciptaan atau data, baik dalam bentuk yang bisa dibaca menggunakan program komputer atau media lain. 

4. Hak cipta 25 tahun

Macam-macam hak cipta yang terakhir adalah ciptaan yang memiliki masa perlindungan selama 25 tahun berdasarkan Pasal 59 ayat (2) UU Hak Cipta yaitu seperti perlindungan pada hak cipta yang berlaku sejak karya tersebut dibuat atau diumumkan. 

Apa Tujuan Adanya Perlindungan Pada Ciptaan?

Adanya hak cipta ini tidak hadir begitu saja tanpa adanya tujuan. Umumnya perlindungan tersebut ada untuk membantu melindungi hak atas karya yang telah dibuat melalui proses penciptaan. Setidaknya ada 3 jenis hak yang dilindungi yaitu:

  1. Hak moral: tujuan adanya perlindungan suatu karya adalah untuk melindungi hak moral yang mana sebagai bentuk apresiasi pada suatu karya yang memang dibuat oleh penciptanya. 
  2. Hak eksklusif: tujuannya untuk memberikan perlindungan dalam bentuk hukum terhadap karya yang diciptakan. Dalam hal ini pemilik karyanya akan dilindungi haknya untuk mengendalikan kepemilikan dan pendistribusian karyanya. 
  3. Hak ekonomi: terakhir hak ekonomi yang bertujuan untuk perlindungan ekonomi berhubungan dengan apresiasi dan perlindungan karya dalam bentuk materi.  

Jenis Barang Yang Bisa Dikirim Menggunakan Ekspedisi Cargo Jakarta

Perkembangan dunia perdagangan Indonesia khususnya Jakarta membawa keuntungan bagi sejumlah sektor, contohnya jasa ekspedisi cargo. Dapat dipastikan semua barang yang terjual akan dikirimkan ke pembeli memakai jasa ekspedisi. Dengan jasa ekspedisi cargo,  kebutuhan untuk mengirim barang  terutama barang dengan jumlah yang besar menjadi lebih mudah.

Bisnis online atau market online di Jakarta memang menjadi pemacu  industri jasa pengiriman barang termasuk cargo. Perkembangannya secara global dapat dikatakan ekspansional. Oleh sebab itu perdagangan online memberi keuntungan pada perusahaan jasa pengiriman.

Apakah Anda tahu jenis barang apa saja yang dapat dikirim melalui jasa ekspedisi cargo di Jakarta ?  Berikut adalah contoh barang yang dapat dikirimkan lewat jasa ekspedisi cargo:

1. Elektronik

Produk Elektronik contohnya televisi, laptop, handphone, kulkas dan produk elektronik lainnya. Produk elektronik dapat dikirimkan lewat jasa ekspedisi cargo. Dengan industri online yang semakin maju, tentu semakin memudahkan kita juga dalam membeli barang elektronik.

Anda hanya perlu memesannya lewat website dan barang yang Anda beli akan dikirim oleh jasa ekspedisi cargo Jasa ekspedisi cargo juga memiliki fasilitas mengirim barang elektronik baik langsung dari produsen, distributor atau langsung ke konsumen

2. Farmasi

Produk farmasi dan obat- obatan juga mampu dikirim lewat jasa ekspedisi cargo, yang pasti sesuai standar operasi prosedur yang telah ditentukan, Produk farmasi contohnya obat-obatan, dan juga alat-alat kesehatan dapat dikirimkan melalui cargo

3. Apparel

Produk Apparel contohnya pakaian dan barang fashion lain. Industri fashion online sangat mengandalkan cargo dalam pengiriman barang- barangnya.  Jasa ekspedisi cargo sangat membantu pada proses pengiriman barang ke distributor maupun ke pembeli.

4. Food and Beverages

Bahan makanan dan produk makanan juga dapat dikirimkan melalui jasa ekspedisi cargo. Terdapat beberapa jasa ekspedisi cargo yang menyediakan fasilitas pendingin khusus untuk makanan yang butuh suhu dingin dalam penyimpanannya. Untuk dapat mengirimkan bahan dari satu kota ke kota lain tentu box pendingin sangat berguna kesegaran dan kebersihan bahan tetap terjaga.

5. Kosmetik

Produk kosmetika dapat dikirimkan lewat jasa ekspedisi cargo. Produk kecantikan mengandung berbagai bahan dan berbagai macam kemasan sehingga dalam pengiriman harus aman dan tidak mempengaruhi kualitas kandungannya.

6. Otomotif

Produk otomotif juga dapat dikirim lewat jasa ekspedisi cargo. Banyak produk otomotif yang dapat dikirimkan lewat jasa ekspedisi. Jasa ekspedisi cargo tidak hanya menyediakan jasa layanan menyediakan juga gudang penyimpanan bagi produk otomotif

Salah satu perusahaan penyedia layanan ekspedisi cargo terbaik di Jakarta adalah PT Kartika Madya Perkasa. Kartika menyediakan pelayanan pengiriman barang dengan fasilitas terbaik bagi Anda. Untuk info lebih lanjut cek ke website Kartika https://www.kartika-transport.co.id/.

karangan bunga jakarta

Fungsi Penggunaan Karangan Bunga Dalam Suatu Acara

Jika dahulu bunga digunakan untuk mempercantik halaman maupun sebagai dekorasi rumah, namun saat ini bunga juga dapat difungsikan sebagai buket. Karangan bunga atau buket ini bisa berupa bunga segar maupun dalam bentuk replika. Seperti karangan bunga Jakarta, yang memiliki banyak peminat, biasanya dimanfaat untuk hadiah pertunangan hingga untuk rekan bisnis.

Fungsi Karangan Bunga Papan Dalam Berbagai Acara

Meskipun memiliki bentuk yang elok dipandang mata, namun setiap jenis rangkaian bunga memiliki fungsi yang berbeda-beda, lho. Diantaranya seperti bunga papan, table bouquet, flower box, hingga hand bouquet. Simak berikut beberapa fungsi karangan bunga yang bisa Anda ketahui.

1.     Bunga Papan Pernikahan

Bunga papan ini biasanya digunakan sebagai ucapan selamat kepada sepasang pengantin, untuk jenis bunga yang dipakai seperti krisan, mawar, dan kuncup kecil sebagai tambahan.

2.     Bunga Papan Duka Cita

Memiliki desain yang cenderung berwarna gelap dan sederhana. Biasanya rangkaian bunga papan ini ditujukan sebagai ucapan bela sungkawa pada tokoh penting hingga orang yang memiliki kedudukan tinggi.

3.     Bunga Papan Ucapan Selamat

Untuk model ini bisa Anda temukan di sebuah pusat perbelanjaan ataupun tempat usaha lainnya yang baru dibuka. Menurut tempat karangan bunga Jakarta Meme Florist, penggunaan papan ucapan ini sangat layak. Lantaran lebih tahan lama, bahkan tumbuhan yang digunakan sampai mengering bisa terlihat lebih menarik.

4.     Hand Bouqet

Walaupun harga bunga tangan atau hand bouquet relatif lebih terjangkau, namun buket jenis ini memiliki banyak manfaat. Misalnya sebagai hadiah kejutan kepada orang tersayang hingga bentuk ucapan terima kasih.

5.     Standing Flower

Rangkaian bunga ini memiliki kesan elegan, lantaran bisa ditemukan di acara pernikahan maupun grand opening. Tinggi standing flower biasanya setara dengan tinggi badan manusia dan ditahan dengan kerangka besi.

Nah, bagi Anda yang ingin pesan rangkaian bunga, namun sibuk dengan rutinas sehari-hari. Anda bisa lho menjajal pelayanan dari Meme Florist karangan bunga Jakarta. Lantaran selain memiliki harga yang relatif terjangkau, produk yang ditawarkan pun relatif beragam.

Jual Mixer Spiral

Simak Tips Merawat Mixer Spiral Berikut Ini

Membahas mengenai mixer tentu sudah banyak yang tidak asing lagi termasuk mengenai jual mixer spiral. Namun apakah Anda sudah memahami bagaimana merawat mixer spiral ini agar bisa tahan lama dari segi umur penggunaan? Artikel kali ini membahas lengkap mengenai hal tersebut agar mixer spiral yang Anda miliki bisa lebih awet. 

Tips Merawat Mixer Spiral

Ada beberapa tips merawat mixer spiral yang perlu Anda ketahui diantaranya : 

  • Menggunakan minyak pelumas secara berkala

Tips pertama adalah memberikan minyak pelumas secara berkala. Artinya Anda bisa memberikan pelumas di bagian gigi roda spiral agar tidak macet saat digunakan. Namun untuk aplikasinya tidak dilakukan secara tiap penggunaan namun secara berkala yaitu satu tahun sekali. Hal ini bertujuan agar mesin spiral pada mixer tetap awet dan tidak mudah macet jika umur penggunaan sudah lama. Selain itu tips perawatan yang pertama terbilang sangat mudah dan terjangkau.

  • Simpan di tempat yang aman 

Tips kedua adalah menyimpan mixer spiral di tempat yang aman. Aman disini artinya tidak mudah dijangkau anak-anak yang rentang dipegang kemudian bisa jatuh dan rusak. Yang kedua aman disini juga ama dari hewan tikus yang bisa merusak mixer spiral ini. Terakhir juga aman dari terkena air. Sehingga Anda meletakkan di tempat yang kering dan aman dari kebocoran. 

  • Hindari penggunaan terlalu lama tanpa jeda 

Tips terakhir adalah menghindari penggunaan terlalu lama tanpa jeda. Artinya jika mixer digunakan terus-menerus dalam waktu yang lama dan tidak ada jeda berapa menit maka hal ini bisa merusak komponen mixer spiral ini. Oleh karena itu, Anda harus bisa manajemen waktu atau meminimalkan adanya penggunaan mixer yang terlalu lama. Jika Anda menghindari hal ini seminimal mungkin maka menyebabkan mixer spiral cenderung tidak bisa awet.

Dari penjelasan di atas tentunya Anda sudah memahami mengenai jual mixer spiral dan cara merawatnya agar bisa awet dan tetap bagus dari segi mesin dan penggunaanya. Nah, bagi Anda yang sedang mencari berbagai macam kebutuhan mesin termasuk mesin mixer spiral, cek di sini.

Apa Itu Panel ATS? Simak Penjelasannya Disini

Kebutuhan kelistrikan tidak lepas dari yang namanya ATS Panel. Lalu sebenarnya apa itu ATS? Nah berikut ini kita akan mengenal apa itu panel ATS dan apa manfaat serta kelebihan dari pemanfaatan unit ini untuk kelistrikan.

Apa Itu Panel ATS

Panel ATS atau panel saklar transfer otomatis digunakan dalam kombinasi dengan generator siaga untuk mengotomatiskan saklar antara sumber daya utama dan generator dalam pemadaman atau pemadaman listrik.

Dengan menggunakan panel ATS, kita tidak perlu secara manual beralih ke catu daya alternatif, seperti generator cadangan jika terjadi pemadaman listrik. ATS akan secara otomatis beralih ke catu daya lain, mengurangi risiko kehilangan data, kerusakan peralatan listrik, atau gangguan apa pun pada bisnis atau fasilitas.

Fungsi dan Manfaat

Panel ATS memonitor pasokan listrik AC yang masuk sehingga jika terjadi pemadaman atau pemadaman listrik, beban listrik dialihkan ke generator siaga, dan ketika daya listrik dipulihkan, saklar ATS mengembalikan gedung kembali ke pasokan listrik, dan menutup  menurunkan generator cadangan.

Saklar transfer otomatis dipasang sebagai bagian dari setiap proyek generator di mana terdapat pasokan listrik, untuk tidak hanya melindungi data dan peralatan listrik tetapi juga untuk transfer otomatis beban listrik yang aman.  Fakta bahwa proses ini selesai secara otomatis mencegah risiko kesalahan manusia yang akibatnya bisa fatal.

Manfaat sistem otomatis daripada manual adalah panel ATS memindahkan beban listrik tanpa input dari proses manual apa pun, menghemat masalah apa pun dengan kehilangan daya. Saklar transfer otomatis dan sistem kontrol terkait mendeteksi masalah pasokan listrik dan memulai generator cadangan, jika terjadi kegagalan.

Tanpa panel ATS, kita harus berpindah secara manual dari listrik ke generator dan karena itu mengalami pemutusan pasokan listrik yang lebih lama.  Mereka juga akan bergantung pada ketersediaan insinyur yang tepat untuk melaksanakan tugas ini.

Kelebihan Panel ATS

Panel manual mungkin merupakan pilihan yang lebih murah, namun untuk efisiensi dan manfaat, panel ATS memiliki lebih banyak manfaat seperti sebagai berikut.

  1. Menghindari kerumitan menyalakan sistem saat listrik mati dan Anda membutuhkan generator
  2. Menghindari harus memulai generator secara manual
  3. Tidak ada yang harus ditempatkan di dekatnya untuk menyalakan generator saat terjadi pemadaman
  4. Pemulihan daya otomatis dalam beberapa detik
  5. Melindungi perangkat keras listrik penting yang membutuhkan catu daya berkelanjutan dan bergantung pada generator cadangan.

Untuk mengenal lebih jauh mengenai panel ATS, Anda bisa mengunjungi https://galleoncy.com/ untuk mengetahui banyak hal mendetail lainnya.

olahan makanan kelapa muda

Berbagai Macam Olahan Makanan Kelapa Muda, Ada Minuman Juga?

Olahan Makanan Kelapa Muda – Selain bisa diolah menjadi berbagai macam minuman yang menyegarkan, ternyata masih banyak lagi resep kreasi kelapa muda yang perlu Anda coba sendiri ketika sedang di rumah. Makanan-makanan ringan berikut ini merupakan beberapa contohnya. Misalnya mulai dari puding, kue lumpur, pancake, dan lain-lain masih banyak lagi, semuanya ini bisa Anda buat dengan bahan baku buah kelapa muda.

Resep kreasi kelapa muda ini sangat cocok jika Anda hidangkan di acara-acara keluarga, arisan, atau pun hanya sekedar untuk teman ngemil santai di rumah menonton televisi. Cara membuat aneka resep kreasi kelapa muda ini pun mudah saja untuk dilakukan. Hanya memerlukan bahan-bahan sederhana yang mudah didapat dimana saja.


Tidak perlu ragu lagi jika imgim mempraktikkannya, Anda hanya perlu mengikuti step by step dari resep lezat berbahan kelapa muda ini.

Olahan Makanan Kelapa Muda

1.Es Kelapa Muda Durian

Bahan:

  • 1 buah kelapa muda/degan
  • 1 buah durian matang, ambil dagingnya saja
  • 2 sdm selasih, rendam dengan air panas secukupnya
  • 3 sdm nata de coco
  • 4 sdm gula pasir
  • kental manis
  • es batu serut secukupnya

Cara membuat:

  1. Pertama kupas buah kelapa. Dengan menggunakan Mesin Pengupas Kelapa. Kemudian ambil air buah kelapa muda lalu kerok dagingnya saja.
  2. Kedua rebus air sebanyak 100 ml, masak gula sampai gula terlarut.
  3. Tata degan, nata de coco, selasih dan sedikit daging durian pada sebuah mangkuk. Kemudian mangkuk dituangi dengan air gula.
  4. Jangan lupa beri serutan es batu sampai tampilan agak menggunung. Tata durian di atasnya dan tuang kental manis secukupnya gunakan sebagai topping saja.

2.Puding Kelapa Muda

Bahan:

  • 1 bungkus nutrijel plain
  • 1/2 bungkus agar-agar plain
  • 1000 ml air kelapa muda
  • daging kelapa muda
  • 3 sdm selasih

Cara membuat:

  1. Pertama-tama masukkan terlebih dahulu seluruh bahan menjadi 1 di dalam panci, masak hingga cairan tersebut mendidih, sembari diaduk-aduk supaya bisa merata.
  2. Jika sudah mendidih, lalu matikan api, kemudian tuang ke dalam loyang.
  3. Langkah terakhir biarkan puding mengeras dan set. Kemudian di simpan pada kulkas, karena puding nikmat disajikan ketika keadaan masih dingin.

3.Kue Lumpur Pandan Kelapa Muda

Bahan:

  • 300 gr tape singkong
  • 75 gr gula pasir/ sesuai selera
  • 3 butir telur
  • 100 ml santan kental
  • 40 ml susu kental manis
  • 70 gr terigu protein sedang
  • 50 gr margarin,lelehkan
  • 1/2 sdt garam
  • daging kelapa muda secukupnya saja
  • kenari untuk topping secukupnya

Cara membuat:

  1. Langkah pertama masukkan tape, gula, dan santan ke dalam chopper kemudian haluskan hingga mencapai kehalusan yang di inginkan.
  2. Kemudian tambahkan margarin cair, telur, susu kental manis, serta garam, lalu haluskan kembali.
  3. Kemudian tambahkan terigu lalu haluskan hingga tercampur secara merata. Masukkan kelapa muda yang sudah di kerok lalu aduk sampai rata.
  4. Tuang ke dalam loyang yang sebelumnya telah dioles dan dialasi dengan menggunakan kertas roti. Lalu beri topping kenari secukupnya saja.
  5. Kemudian panggang di dalam oven yang telah dipanaskan 15 menit sebelumnya dengan suhu 180 derajat. Tunggu kurang lebih sekitar 45 menit atau hingga kue tersebut matang.

4.Bingka Bakar Kelapa Muda

Bahan:

  • 3 biji telur bebek
  • 1 buah kelapa muda, kerok tipis-tipis saja
  • 180 cc santan kental
  • 15 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 2 sdm peres tepung terigu

Cara membuat:

  1. Pertama kocok-kocok lepas telur, gula serta garam. Kocok hanya gula sampai terlarut saja.
  2. Kemudian masukkan tepung terigu, lalu aduk-aduk hingga rata serta tambahkan santan. Kemudian aduk-aduk lagi hingga semua tercampur secara rata.
  3. Terakhir masukkan kelapa muda yang sudah disiapkan dan sudah kerok, tuang ke dalam loyang.
  4. Bakar dengan api atas bawah dengan menggunakan suhu 180 derajat selama 40 menit
  5. Jika dirasa sudah seleasai, keluarkan dari oven, diamkan hingga dingin dan bingka bakar kelapa muda siap untuk dinikmati bersama keluarga.

5.Klappertaart

Bahan isi:

  • 100 gr tepung terigu
  • 2 sdm susu bubuk
  • 2 sdm mentega
  • 300 ml air kelapa/air biasa
  • 2 butir kuning kuning telur
  • 75 gr gula pasir
  • 2 sdm susu kental manis
  • 1/2 sdt vanili
  • 1/2 sdt garam
  • 1 butir daging kelapa muda
  • kacang almond/kenari
  • 5 buah kurma

Topping:

  • 2 butir putih telur
  • 4 sdm gula pasir
  • keju
  • kacang almond
  • kayu manis
  • kismis

Cara membuat:

  1. Campurkan terlebih dahulu tepung terigu, gula, kuning telur, susu bubuk, air kelapa, serta vanili. Aduk-aduk adonan di dalam panci sebelum api hidup.
  2. Kemudian masak adonan di atas api sedang, terus menerus di aduk, jangan lupa untuk menambahkan susu kental manis dan juga garam.
  3. Ketika sudah mulai mengental, masukkan daging kelapa muda, kacang almond dan buah kurma. Aduk-aduk kembali, dengan menggunakan api kecil.
  4. Matikan api, tunggu hingga keadaan adonan menjadi hangat. Masukkan ke dalam cup atau wadah yang lain sesuai dengan selera masing-masing.
  5. Sembari menunggu hal itu, buat toppingnya terlebih dahulu. Kocok putih telur dan gula hingga menjadi menyerupai krim.
  6. Taruh krim di atas isian utama, lalu tambahkan juga keju, kismis, kacang almond, serta kayu manis parut.
  7. Panggang selama kurang lebih 15 menit dengan menggunakan suhu 200C. Jika sudah matang angkat dan siap untuk disantap.

6.Es Kelapa Muda Kacang Merah

Bahan:

  • 2 genggam kacang merah
  • 2 lembar daun pandan
  • 200 ml santan kelapa
  • 2 sdm cokelat meses
  • 3 keping gula merah
  • 2 sdm gula putih
  • 1/4 sdt garam
  • kacang tanah sangrai
  • nata de coco secukupnya
  • kelapa muda yang sudah diserut secukupnya
  • es batu

Cara membuat:

  1. Cuci sampai bersih kacang merah terlebih dahulu, rendam selama semalaman, jika sudah rebus dengan daun pandan hingga tekstur menjadi empuk.
  2. Kemudian masukkan gula merah, gula putih, cokelat meses, garam, lalu di rebus hingga airnya tiris.
  3. Rebus santan dengan diberi sejumput garam hingga mendidih dengan terus diaduk-aduk. Sisihkan dan biarkan santan menjadi dingin.
  4. Siapkan es batu di dalam wadah, masukkan kelapa muda dan nata de coco, siram dengan menggunakan kuah santan yang sudah dingin. Beri kacang merah dan taburan kacang tanah di atasnya yang berguna sebagai topping.

Sekian artikel tentang Olahan Makanan Kelapa Muda yang bisa kami berikan, semoga bisa bermanfaat

manfaat mengonsumsi daging buah kelapa

Manfaat Mengonsumsi Daging Buah Kelapa untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat Mengonsumsi Daging Buah Kelapa – Buah kelapa ialah buah yang populer yang berasal dari daerah yang mempunyai iklim tropis. Dari sekitar 4500 tahun, buah kelapa telah digunakan oleh para penduduk yang tinggal di negara tropis di dalam berbagai macam cara. Buah kelapa mempunyai banyak hal untuk ditawarkan, termasuk di antaranya kegunaan buah kelapa dimanfaatkan untuk kesehatan tubuh.

Kelapa yaitu buah dari pohon kelapa (Cocos nucifera). Buah kelapa sering dimanfaatkan untuk minuman, sari/santan, minyak, dan dagingnya yang lezat bisa untuk dikonsumsi. Buah kelapa yang masih muda selain bernilai ekonomi yang tinggi, daging buahnya mempunyai komposisi gizi yang di katakan cukup baik. Antara lain di dalamnya mengandung asam lemak serta asam amino esensial yang sangat dibutuhkan oleh tubuh kita.


Sedangkan untuk air kelapa sendiri, selain dikonsumsi untuk minuman segar juga di dalamnya mengandung bermacam-macam mineral, vitamin, gula, dsn asam amino esensial. Sehingga bisa digolongksn sebagai minuman ringan bergizi tinggi dan bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit.

Manfaat Mengonsumsi Daging Buah Kelapa

1.Kaya Akan Nutrisi

Manfaat buah kelapa untuk kesehatan yang pertama ada di dalam kandungan nutrisinya yang kaya akan manfaat. Tidak seperti banyak buah-buahan lain yang tinggi karbohidrat, buah kelapa kebanyakan di dalamnya mengandung lemak. Buah kelapa pastinya juga mengandung protein, beberapa mineral penting, serta sejumlah kecil dari vitamin B.

Kandungan mineral di dalam buah kelapa terlibat pada banyak kegunaan dalam tubuh Anda. Di dalam buah kelapa mengandung mangan yang sangat tinggi. Yang mana, mangan tersebut sangat penting bagi kesehatan tulang dan metabolisme karbohidrat, protein, dan kolesterol. Buah kelapa juga ternyata kaya akan tembaga dan juga besi, yang bisa membantu pembentukan sel darah merah, dan selenium, antioksidan penting yang bisa melindungi sel-sel Anda.

2.Baik untuk Kesehatan Jantung

Manfaat buah kelapa bagi kesehatan yang selanjutnya yaitu untuk menunjang kesehatan jantung Anda. Studi oleh New Zealand Institute of Chemistry sudah menemukan bahwa orang yang tinggalnya di pulau-pulau Polinesia dan sering atau selalu makan daging kelapa mempunyai tingkat penyakit jantung yang lebih rendah jika di bandingkan dengan mereka yang mengikuti diet Barat.

Studi lain yang juga dilakukan oleh New Zealand Institute of Chemistry pada 1.837 wanita Filipina mengatakan bahwa mereka yang mengonsumsi lebih banyak minyak kelapa tidak hanya mempunyai kadar HDL (baik) kolesterol yang lebih tinggi tetapi juga mempunyai kadar LDL (buruk) kolesterol dan trigliserida yang jauh lebih tinggi.

3.Membantu Kontrol Gula Darah

Manfaat buah kelapa bagi kesehatan yang ketiga yaitu bisa untuk membantu mengontrol gula darah di dalam tubuh kita. Buah kelapa merupakan buah yang rendah karbohidrat dan tinggi serat serta lemak, sehingga bisa membantu menstabilkan gula darah Anda.


Satu penelitian pada hewan (tikus) yang dilakukan oleh Department of Biochemistry, University of Kerala India menemukan bahwa buah kelapa mempunyai efek antidiabetes, yang mungkin disebabkan bisa karena kandungan argininnya. Arginin merupakan asam amino yang penting untuk kegunaan sel-sel pankreas. Yang melepaskan hormon insulin yang gunanya untuk mengatur kadar gula darah Anda.

4.Mengandung Antioksidan yang Kuat

Beberapa penelitian tabung dan hewan menunjukkan jika antioksidan yang ditemukan di dalam minyak kelapa bisa membantu melindungi sel dari kerusakan dan kematian. Dikarenakan oleh stres oksidatif serta kemoterapi

5.Bantu Turunkan Berat Badan

Manfaat buah kelapa bagi kesehatan yang kelima yaitu dapat untuk membantu menurunkan berat badan. Sehingga baik jika Anda tambahkan ke dalam menu diet Anda. Buah kelapa bisa menambah rasa gurih yang enak pada berbagai hidangan yang bercita rasa gurih. Selain itu, buah kelapa yang diparut juga bisa Anda gunakan sebagai topping. Untuk beragam macam makanan manis misalnya seperti kue, muffin, serta roti-rotian.

6.Jaga Tubuh Tetap Terhidrasi

Manfaat buah kelapa bagi kesehatan yang selanjutnya ialah sebagai pembantu meningkatkan kesehatan pada kulit. Mengonsumsi air kelapa muda sangat baik untuk asupan elektrolit yang dibutuhkan tubuh oleh tubuh Anda.

Air kelapa muda merupakan sumber elektrolit yang menduduki peringkat pertama dan bertanggung jawab untuk menjaga tubuh Anda agar tetap terhidrasi. Ini juga pastinya akan menjaga saraf dan otot supaya berfungsi dengan optimal.

7.Menjaga Kesehatan Kulit

Manfaat buah kelapa bagi kesehatan yang ketujuh ialah untuk membantu menjaga kesehatan kulit tubuh Anda. Untuk menjaga supaya kulit tetap sehat dan juga awet muda, Anda dapat menggunakan minyak kelapa (coconut oil). Minyak kelapa diketahui mengandung antioksidan yang bisa memperlambat proses penuaan dini serta melindungi kulit Anda dari radiasi berbahaya yang disebabkan oleh matahari.

Sekian artikel Manfaat Mengonsumsi Daging Buah Kelapa, semoga bisa bermanfaat