Tidak dapat dipungkiri, wabah pandemi yang entah sampai kapan ini telah membawa dampak dan perubahan baru dalam tatanan kehidupan.
Salah satunya adalah peralihan segala aktivitas yang sebelumnya bebas dilakukan di luar rumah, saat ini menjadi terbatas. Nah, kondisi seperti ini bisa menjadi peluang untuk membuka bisnis dari rumah demi mengusir perasaan bosan.
Salah satu bisnis yang menjanjikan dan dapat dimulai dengan modal kecil adalah bisnis kuliner. Seperti yang diketahui, bisnis kuliner tidak pernah mati. Makanan dan minuman merupakan kebutuhan pokok yang selalu dicari. Nah, saat ini banyak kesempatan menjalankan bisnis kuliner dari rumah dengan menu-menu rumahan yang kekinian.
Lantas, apa saja ide usaha makanan rumahan yang kekinian dengan modal kecil? Mari simak paparan lengkapnya di bawah ini.
Jualan Dimsum
Dimsum merupakan makanan khas negeri Tionghoa. Dulunya menu dimsum hanya dapat ditemui di resto mewah, namun kini dimsum menjadi makanan kekinian yang digandrungi masyarakat Indonesia. Kudapan yang satu ini semakin populer ketika banyak pelaku bisnis rumahan yang menjualnya.
Tidak perlu keluar modal besar ketika ingin berbisnis dimsum. Cukup modal ratusan ribu saja, Kamu bisa memulai berjualan dimsum dari rumah.
Selain menjual dalam keadaan hangat, dimsum juga dapat dipasarkan dalam kondisi beku / frozen food. Bisnis makanan beku lagi nge-hits belakangan ini, jadi jangan sia-siakan kesempatan.
Jualan Menu Makanan Sehat
Bisnis jualan makanan sehat cocok dicoba di tengah wabah pandemi corona. Pasalnya, banyak orang yang mulai memperbaiki pola hidup demi menjaga imunitas tubuh dan kesehatan. Kamu bisa menawarkan menu-menu makanan sehat dengan kandungan gizi dan kualitas bahan yang terjamin.
Untuk menambah nilai plus di bisnis ini, Kamu bisa mencantumkan tabel komposisi bahan, kandungan nutrisi dan gizi di setiap kemasannya.
Jualan Sambal Botolan
Apakah Kamu familiar dengan “Sambal Bu Rudi”? Ya, sambal botolan ala Bu Rudi cukup populer se-antero Indonesia. Kamu bisa meniru jejak kesuksesan Bu Rudi, dengan berjualan sambal dalam kemasan botol. Agar lebih unik dan berbeda dari lainnya, coba berinovasi dengan bahan tambahan.
Misalnya sambal teri atau sambal dengan potongan cumi kecil di dalamnya. Yang perlu diperhatikan adalah ketahanan sambal. Pastikan ketahanan sambal sebelum diedarkan, lampirkan informasi batas expired di kemasan.
Jualan Dessert Box
Salah satu camilan kekinian yang tidak kalah nge-hits adalah dessert box. Dessert box adalah camilan manis yang cocok disantap sebagai makanan penutup. Porsinya pas, karena dikemas dalam wadah kotak-kotak kecil. Tampilannya sangat menggugah selera makan dan membuat penasaran.
Modal yang dibutuhkan untuk memulai bisnis ini pun cukup murah. Jika setiap hari Kamu berhasil menjual 10 box, maka omzet yang diperoleh akan mencapai jutaan rupiah/bulan. Angka yang cukup menakjubkan, bukan?
Jualan Ayam Geprek
Menu makanan rumahan kekinian yang lain adalah ayam geprek. Cita rasanya yang dominan pedas menarik perhatian. Agar varian menu ayam geprek berbeda cobalah memperbanyak pilihan jenis sambal. Misalnya ayam geprek sambal matah/ ayam geprek sambal korek dll. Meskipun penjual ayam geprek sudah seabrek, tetapi menu rumahan yang satu tetap banyak penggemarnya.
Nah, itulah 5 ide bisnis makanan rumahan dengan modal kecil yang bisa mendatangkan omzet jutaan rupiah. Apakah Kamu sudah menentukan akan mulai bisnis apa? Jangan lupa, pastikan kualitas bahan adalah yg terbaik, agar memuaskan pelanggan. Lebarkan sayap bisnis dengan memanfaatkan pemasaran dari internet.
Kamu bisa promosi di sosial media, seperti Facebook, Instagram dll. Dan jangan ragu, Kamu bisa meminjam dana tunai untuk tambahan modal. Sehingga bisnis dapat semakin besar dan berkembang. Selamat mencoba!
Pengumuman :
Butuh uang tambahan tak terbatas ? Segera raih peruntungan mu disini ” Idn slot ” dan disini ” Totobet hk ”
Leave a Reply