Website sudah menjadi sebuah kebutuhan pada era modern saat ini. Namun masih banyak disekitar kita yang baru akan memulai bisnis dan mempelajari mengenai bisnis online. Banyak teman yang bertanya bagaimana cara hosting gratis. Namun sayangnya sesuai dengan pengalaman, menggunakan hosting gratis sering menemukan pengalaman yang mengecewakan.
Kelemahan Hosting Gratis
Hosting gratis adalah layanan hosting yang dibagikan secara gratis. Pada dasarnya, setiap entitas bisnis tidak mau begitu saja memberikan layanan secara gratis. Karena bagaimanapun setiap jasa yang diberikan pasti memiliki cost production. Jika income sebuah usaha tidak terpenuhi, maka sudah pasti akan membuat sebuah usaha menjadi bangkrut.
Pada dasarnya hosting gratis tidak benar – benar gratis. Perusahan tentu akan mencari cara agar cost production tertutupi. Bisa dengan memberikan persyaratan – persyaratan agar member yang bergabung suatu saat nanti mengeluarkan uang untuk layanannya.
Cara Hosting Gratis lainnya adalah dengan memberikan batasan banyak hal pada akun free anda. Dengan batasan seperti ram kecil, limit database, dan batasan trafik ke website maka akan membuat anda menjadi tidak nyaman. Jika anda ingin nyaman, maka mereka akan meminta anda untuk upgrade ke layanan premium mereka.
Yang paling parah setahu admin adalah, pernah ada free hosting yang melakukan semacam inject pada mysql website clientnya. Hal ini memang tidak berbahaya. Karena inject mereka bermaksud agar pengguna tidak mudah berpindah ke hosting lain.
Inject ini membuat database sulit untuk di restore di hosting baru. Akhirnya mau tidak mau, user awam akan tetap menggunakan layanan mereka bahkan jika website mereka tumbuh besar, maka mereka wajib menggunakan layanan premiumnya.
Banyak sekali hosting murah yang bisa menjadi alternative. Bahkan jika anda mau, banyak VPS murah yang bisa anda sewa di Internet. Anda tidak perlu khawatir dengan berbagai kendala di hosting gratis nantinya
Yang Harus Dipertimbangkan
Tak ada keuntungan lain penggunaan hosting gratis selain kata GRATIS. Karena dari segi uptime, resource, support dan lainnya jelas hosting premium lebih masuk akal.
Sebaiknya kita lebih mempertimbangkan menggunakan hosting murah, toh anda bisa menggunakan layanan hosting premium hanya dengan 50rb/tahun. artinya anda hanya butuh uang kurang dari 5rb rupiah perbulan. Cek saja promonya hosting murahnya disini.
Bagaimana masih yakin menggunakan akun hosting gratis? jangan sampai anda menyesal. Jangan sampai anda kehilangan seluruh perjuangan dan kerja keras selama berbulan – bulan bahkan bertahun – tahun begitu saja.
Leave a Reply