Tag Archive for resep bolen pisang lembut

cara membuat kue bolen pisang coklat

Cara Membuat Kue Bolen Pisang Coklat Dijamin Nikmat

Jika kalian kangen dengan jajanan khas bandung selain brownies yaitu bolen pisang,yuk mari kita intip di cara membuat kue bolen pisang coklat di artikel di bawah ini.

Cara Membuat Kue Bolen Pisang Coklat

Kue bolen pisang di daerah Bandung telah majadi makanan khas oleh – oleh di sana.Jika kalian pergi liburan ke Bandung tidak ada salahnya bukan mencoba mencicipi kue bolen pisang khas Bandung.

Jajanan kue bolen pisang coklat ini memanglah cocok apabila disajikan bersama dengan kopi atau teh sambil nyantai untuk menemani aktifitas harian anda.

Isi dari keju dan coklat yang lumer di dalam isian kue bolen pisang coklat akan bikin kalian ketagihan untuk mencobanya !

Nah daripada kalian semakin penasaran yuk buruan mari kita simaka bagaimana cara membuat kue bolen pisang coklat di bawah ini.

baca juga : aneka-olahan-daging-sapi-giling

Kue Bolen Pisang Coklat

Di jaman sekarang kue bolen pisang coklat mengalami berbagai inovasi dan kreatifitas dari pembuat.Misal yang isian bolen hanya sebatas coklat ataupun keju sekarang sudah tersedia untuk varian rasa yang lain.

Salah satu yang mungkin digemari adalah varian rasa durian,alpukat,strawberry,blueberry,nanas dan masih banyak lagi tergantung keinginan.

Kalian dapat menemukan berbagai resep dari kue bolen pisang lainnya disini.

Bahan – Bahan :

Bahan Kulit A :

  • 75 gram margarin
  • 100 gram tepung terigu serba guna
  • 1 sendok makan minyak goreng

Bahan Kulit B :

  • 75 gram margarin
  • 50 gram gula
  • 200 gram tepung terigu protein tinggi
  • 80 ml air

Bahan Isi :

  • Keju padat atau cheddar secukupnya
  • meses atau ceres
  • 5 hingga 7 buah pisang,dibagi menjadi 2 sampai 4

Bahan Oles :

  • 1 sendok makan susu cair merk apa saja
  • 1 butir kuning telur

Cara Membuat Kue Bolen Pisang Coklat :

1.Siapkan semua bahan.

2.Olesi loyang ukurang 30 x 30 cm dengan mentega dan tepung terlebih dahulu.Tipis – tipis saja.

3.Campurkan semua bahan A ke dalam sebuah wadah lalu aduk adonan hingga adonan kalis.Bungkus adonan dengan plastik dan simpan di dalam lemari es selama kurang lebih 15 hingga 30 menit.

4.Untuk bahan B,campurkan semua bahan masuk ke dalam sebuah wadah aduk hingga merat dan kalis.Bungkus adonan dengan plastik lalu siman di dalam lemari es selama kurang lebih 15 hingga 30 menit.

5.Setelah kira – kira 15 menit hingga 30 menit keluarkan adonan A dari dalam lemari es atau kulkas dan bagi adonan menjadi 14 sampai 16 potong.Untuk adonan B lakukan hal yang sama.

6.Selanjutnya, ambil satu bagian adonan B pipihkan dengan rolling pin. Lalu letakkan adonan A ke dalam adonan B dan pipihkan kembali secara perlahan. Setelah itu gulung adonan secara vertikal dan sisihkan

7.Siapkan bahan isi. Panaskan minyak dan campurkan mentega, lalu goreng pisang hingga warnanya sedikit keemasan (tidak perlu terlalu lama).

8.Potong pisang menjadi dua bagian lalu taburkan gula di atasnya. Potong pula keju padat atau cheddar sesuai ukuran pisang.

9.Ambil adonan yang disisihkan tadi dan pipihkan. Lalu ambil pisang, iris tengahnya dan selipkan keju di dalamnya.

10.Setelah semua adonan selesai diisi dan dimasukkan ke dalam loyang, oleskan dengan campuran kuning telur dan susu di atasnya. Taburkan pula parutan keju dan coklat di atas adonan yang sudah dioleskan.

11.Panggang dengan menggunakan suhu 180 derajat celsius selama 30-40 menit.

12.Kue bolen pisang coklat lumer siap disajikan.

Kalian juga dapat menemukan resep kue bolen pisang lainnya disini.

Bagaimana dengan cara membuat kue bolen pisang coklat pada artikel diatas,sangat mudah bukan? Tertarik untuk mencobanya? Selamat Mencoba !