water park ciperna cirebon nalatra.com

Berkunjung ke Water Park Ciperna Cirebon

Diantara banyak destinasi yang sering menjadi bahan pertanyaan para pengguna layanan travel jakarta cirebon adalah water park ciperna. Konon tempat ini merupakan destinasi wisata air terbaik di wilayah cirebon dan indramayu.

water park ciperna cirebon nalatra.com

Hal ini terjadi lantaran rasa bosan setelah sekian lama kita berada dirumah akibat wabah corona. Meski pandemi belum usai, semua tempat wisata beradaptasi dengan era new normal. Tempat wisata mulai berbenah dan menjalankan aktifitas kembali dengan menjaga protokol kesehatan sesuai anjuran pemeritah.

Lokasi Water Park Ciperna mengambil sebuah tempat atau areal di Taman Kota Kyai Masni Ciperna, Cirebon. Tempat wisata ini menyuguhkan permainan air modern yang belum pernah ada sebelumnya. Selain wahana permainan air ada banyak tempat yang bisa anda nikmati.

Bila anda akan berkunjung ke Water Park Ciperna. Silahkan arahkan kendaraan anda menuju Jalan Sudirman, Ciperna, Talun, Ciperna, Kec. Talun, Cirebon, Jawa Barat. Bila anda membawa kendaraan roda empat, lokasi destinasi wisata ini tak juah dari Gerbang Tol Ciperna Timur.

Tempat ini menghadirkan banyak kolam untuk pengunjung dengan varian kedalaman serta luat yang beragam.  Saat tulisan ini dipublikasikan tersedia kurang lebih sembilan kolam yang dapat dinikmati oleh wistawan. Untuk keamaman pengunjung masing-masing kolam disiapkan lifeguard yang biasa menangani situasi darurat.

Dibanding Water park lain, tempat ini memiliki ciri khas dimana hampir disetiap kolam dikelilingi oleh pepohonan yang cukup rindang. Secara tidak langsung, sekalipun anda bermain air siang hari, panas terik matahari terasa lebih bersahabat.

Banyak pohon di areal kolam tidak berarti menimbulkan sampah dari daun yang gugur, karean manajemen telah mengantisipasi daun dan ranting dengan memasang jaring di atas kolam. Disamping itu para pengunjung bisa memanfaatkan pohon rindang tersebut sebagai spot foto instagramable.

Bagi anda yang membawa anak anak, terdapat area permainan seperti mandi bola, bebek air, kuda ronggeng dan lain lain. Faisilitas penunjang nya pun cukup lengkap berkat kehadiran kamar bilas, loker untuk meletakan barang bawaan dan sarana ibadah seperti mushollah.

Anda yang ingin menikmati berendam di water park ciperna akan dikenakan biaya tiket sebesar sepuluh ribu rupiah. Sebuah penawaran harga yang bisa dijangkau oleh semua lapisan masyarakat.

Bagi anda yang membawa kendaraan pribadi baik motor ataupun mobil, terdapat area parkir luas yang bisa menampung ratusan kendaraan. Bila anda datang pada musim liburan pastikan lebih pagi karena banyak pengunjung yang datang ke tempat ini secara rombongan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *